
Temukan Ketenangan di Pura Sada : Permata Suci di Kapal.
387
Desa Kapal, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung, Provinsi Bali, Indonesia (sekitar 15 km dari pusat Kota Denpasar ). Pura Sada atau Pura Sada Kapal adalah salah satu pura kahyangan jagat yang terkenal Pulau Bali yang tepatnya berada di Desa Kapal, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung. Nama dari Pura Sada ialah singkatan dari kata “Prasada”. Pura ini merupakan sebuah bangunan Candi yang berbentuk langsing, beratap tumpang tindih dan tinggi seperti halnya sebuah menara. Bentuk pura seperti itu merupakan tipe candi Jawa timur (jaman keemasan Majapahit sekitar abad ke 14), Bahkan Prasada dan candi bentar di pura ini diakui sebagai situs cagar budaya yang harus dilindungi. Pura Prasada yang tertinggi mencapai 16 meter dengan atapnya yang bertingkat berjumlah sebelas. Piodalan di Pura Sada rutin dilaksanakan tiap enam bulan sekali bertepatan dengan hari Tumpek Kuningan dan nyejer berlangsung selama tiga hari.
Artikel Terkait
isi subtitle